Salim Al Jufri Didorong Nyapres? Ini Kata PKS

Di sisi lain, Salim Al Jufri juga disokong sebagai communication agent PKS untuk membangun komunikasi dengan partai lain untuk membahas calon pemimpin masa depan.

“Jika bicara level nasional, tidak bingung lagi akan bicara sama siapa. sama Presiden PKS kah atau sama Sekjend. Kita sudah tetapkan, jika bicara soal penokohan nasional, bicara soal pemimpin nasional, satu saja representatif kita. Dengan Ketua Majelis Syuro DR Salim Assegaf,” katanya.

Ia menyampaikan, saat PKS berhasil membangun ketokohan di Partai, maka akan berefek sampai ke tingkat bawah, misalnya di Pileg, Pilkada karena melihat ketokohan tersebut.

Hal lain, akan memudahkan dalam komunikasi politik. Dengan adanya ketokohan ini, imej PKS akan lebih baik, popularitas PKS bisa naik, elektabilitas naik.

“Tentu beliau tidak pasif, ada saatnya nanti mengkampanyekan PKS hingga pelosok negeri,” tegas Amri. [Fajar]