Said Didu: KPK Sudah Rusak!

eramuslim.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadi sorotan. Dampak paling signifikan dari penggelembungan uang perjalanan dinas.

Akibatnya, lembaga anti korupsi ini semakin terdesak. Setelah sebelumnya terus menjadi perhatian karena berbagai kontroversi.

Mulai dari revisi Undang-Undang KPK, pelanggaran etik pimpinannya, Tes Wawasan Kebangsaan. Hingga teranyar ini dugaan mark up.

Tidak heran, eks Kementerian Sekretaris Badan Usaha Milik Negara Muhammad Said Didu memberi ungkapan yang menohok.

“@KPK_RI Sudah rusak!” katanya. Itu disampaikan Didu melalui cuitannya di Twitter, dikutip fajar.co.id pada Jumat (14/7/2023).

Itu menanggapi penggelembungan dana dinas yang baru saja terkuak. Modusnya, lima orang yang berangkat tapi tercatat enam.

Tidak sampai di situ, kwitansi perjalanan dinas pun diduga dimanipulasi. Kini, kasus itu tengah dalam penyelidikan.

 

(Sumber: Fajar)

Beri Komentar