Romy Ngaku Massa PPP Tidak Penuh Dukung Jokowi

Eramuslim.com – Hasil survei menyatakan bahwa basis massa dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tidak solid.

Hasil survei tersebut diakui Ketua Umum PPP, Romahurmuziy alias Rommy. Menurutnya, akar rumput partai berlambang Ka’bah itu memang tidak solid.

Hal itu, kata dia, lantaran saat pilpres 2014 lalu basis partainya sudah akrab dengan sosok Prabowo Subianto yang lagi-lagi menjadi lawan Jokowi di Pilpres tahun 2019.

“Ya, memang PPP pada Pemilu 2014 lalu, memang mengusung Pak Prabowo sehingga pekerjaan rumah kami untuk memindahkan dan memperbesar jumlah pendukung Pak Jokowi di PPP,” katanya, usai acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) III dan Santiaji Nasional Calon Anggota Legislatif PPP Se-Indonesia di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Kamis (27/9).

Meski demikian, Rommy menekankan persentase basis massa PPP yang dukung Prabowo-Sandi sangatlah kecil jika dibandingkan dengan yang mendukung Jokowi-Ma’ruf. Untuk itu, pihaknya bertekad mengajak semua massa PPP mendukung Jokowi.

Konkretnya, melalui para caleg PPP, pihaknya akan mensosialisasikan semua keberhasilan Jokowi di masa pemerintahannya yang pertama. Terkait upaya itu, Rommy menegaskan bahwa pihaknya sama sekali tidak menemui hambatan berarti.

“Sama sekali tidak (ada hambatan), karena memang pada dasarnya masyarakat kita sudah pintar,” pungkasnya. [rmol]