Remaja Masjid Kaji Izin Tambang, Adi Prayitno: Ayo Berlomba-lomba Minta Jatah Tambang

(Dok: Istimewa)

eramuslim.com – Direktur Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno kembali membeikan sindiran terkait pengelolaan tambang.

Hal ini menyusul salah satu Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) berbicara langsung ke Presiden Jokowi terkait ormas Islam yang mengelola tambang.

Dalam kesempatan ini juga disebutkan, pihak BKPRMI belum ada pembincaraan izin untuk mengelola tambang.

Disebutkan pihak tersebut masih mengkaji berbagai regulasi sebelum mengajukan pengelolaan tambang.

Menyikapi ini, Adi Prayitno menyindir dengan menyebut semuanya berlomba-lomba untuk meminta jatah tambang juga.

“Nah, keren ini. Umat Islam mesti dapat jatah kelola tambang juga. Ayo berlomba-lomba minta jatah tambang,” tulis Adi Prayitno dicuitan akun X pribadinya.

Ia juga menyebut jangan cuma ormas besar terus yang mendapatkan jatah. Ormas kecil bahkan sampai majelis taklim pun menurutnya harus dapat.

“Jgn ormas besar terus. Yg kecil pun mesti kebagian, termasuk majlis taklim juga mesti dapat jatah tambang,” tuturnya.

“Biar Makin menyala ini abangku 🙂,” ujarnya.

Sebelumnya, Salah satu organisasi masyarakat (Ormas), Pimpinan Pusat (PP) Muhammdiyah akhirnya memberi keputusan menerima izin usaha pertambangan atau IUP.

Ini sesuai dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menerbitkan aturan terbaru mengenai izin usah tambang bagi organisasi kemasyarakatan keagamaan.

Berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) nomor 76 tahun 2024 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden nomor 70 tentang Pengalokasian Lahan Bagi Penataan Investasi.

 

(Sumber: Fajar)

Beri Komentar