Selain itu, kata alumnus Universitas Indonesia itu, hukuman bagi koruptor bantuan sosial sangat rendah hanya 12 tahun.
Hal itu bertolak belakang dengan undang-undang yang menyebut bahwa korupsi uang bantuan untuk bencana bisa dihukum mati, setidaknya seumur hidup.
“Inikah yang disebut Prabowo bahwa Jokowi memiliki kepemimpinan yang efektif?” tanya Ubedilah.
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto memuji Presiden Jokowi, karena Indonesia berada di jalan yang tepat dalam menangani pandemi Covid-19.
Prabowo mengatakan hal itu setelah ketua umum parpol koalisi pemerintah bertemu dengan Jokowi di Istana Negara pada Sabtu (28/8).
“Kita sudah berada di jalan yang benar. Jadi, kepemimpinan Pak Jokowi efektif, Pak,” kata eks Danjen Kopassus itu dalam keterangan pers yang disiarkan Sekretariat Presiden di YouTube.
Pria yang juga menjabat Menteri Pertahanan (Menhan) itu mengaku kagum dengan kebijakan Jokowi, sehingga Indonesia berada di jalur yang tepat menanggulangi pandemi.
Terlebih lagi, kata dia, kebijakan yang dikeluarkan Jokowi menanggulangi pandemi tetap mengutamakan keselamatan rakyat kecil.
“Saya mengakui itu dan saya hormat sama Bapak, dan saya lihat, saya saksi dalam kabinet, kepemimpinan,” tutur Prabowo. (jpnn)