Penjelasan Dokter soal Kemampuan Ivermectin untuk Sembuhkan Covid

Eramuslim.com – Dokter Spesialis Paru di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan, dr Budhi Antariksa SpP(K) PhD, menuturkan, delapan rumah sakit di Indonesia tengah memulai penelitian penggunaan obat cacing Ivermectin untuk terapi Covid-19.

RSUP Persahabatan masuk dalam delapan rumah sakit yang meneliti Ivermectin untuk terapi Covid-19. Budhi terlibat sebagai salah satu peneliti utama perwakilan RSUP Persahabatan.

Penelitian dikoordinir Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) dengan judul. Penelitian bertajuk ‘Uji Klinik Fase II-III, Acak, Tersamar Ganda dengan Kontrol Plasebo untuk Menilai Keamanan dan Efikasi Pemberian Oral Ivermectin pada Pasien COVID-19 Ringan-Sedang yang Dirawat di Rumah Sakit’.

Menurutnya, penelitian obat cacing Ivermectin untuk terapi Covid-19 sebagai upaya menanggulangi penyebaran virus Corona yang melonjak tajam.