Pengasuh Ponpes Cicalengka Dipukuli Orang Usai Subuh di Masjid

Eramuslim.com – Kiai Umar Basyri (60), dianiaya orang tak dikenal usai salat Subuh berjemaah di masjid pesantren Al Hidayah, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (27/1). Korban penganiayaan merupakan pengasuh Pondok Pesantren Al Hidayah Cicalengka yang tiba-tiba dianiaya oleh orang tak dikenal saat berada di dalam masjid.

“Tadi pagi habis salat Subuh di masjid di dalam ponpesnya,” kata Direktur Kriminal Umum Polda Jabar, Kombes Umar Surya Fana, saat dikonfirmasi merdeka.com.

Pelaku diduga tunggal. Pihak kepolisian saat ini tengah melakukan pemburuan.

Sementara itu, Kepala Polsek Cicalengka Kompol Asep Gunawan mengatakan, pelaku diduga ikut salat berjemaah. Dugaan penganiayaan itu terjadi setelah salat.

“Begitu selesai si pelaku langsung memukul Pak Kiai,” kata Asep.

Dia mengatakan, kepolisian sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengumpulkan keterangan sejumlah saksi. Kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut untuk secepatnya menangkap orang yang diduga menjadi pelaku penganiayaan kiai tersebut.

“Ini masih dalam proses penyelidikan,” katanya.

Asep mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi dengan adanya kasus penganiayaan terhadap kiai tersebut. Dia menegaskan, kasus tersebut murni penganiayaan sehingga akan terus ditindaklanjuti proses penanganan hukumnya.

“Murni ini diduga penganiayaan,” katanya.

Ia mengungkapkan, peristiwa itu bermula ketika korban usai menunaikan Salat Subuh berjamaah tiba-tiba diserang oleh pelaku. Menurut Asep, saat kejadian ada dua orang, sedangkan jamaah lainnya sudah meninggalkan masjid tersebut.

Korban yang mengalami luka parah langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis. “Sudah dibawa ke rumah sakit,” katanya.(kl/mdk)