Eramuslim.com -Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno mengatakan, konsep penataan Tanah Abang tahap dua sudah hampir rampung.
Saat ini, progres prosesnya tinggal menunggu masukan dan persetujuan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
“Kemarin sudah difinalkan dari segi animasi untuk tahap kedua, tetapi masih menunggu input dari Bapak Gubernur. Seandainya sudah clear, kami akan launching segera,” ujar Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (26/2/2018).
Sandi memastikan, akan merilisnya pada pekan ini. Menurutnya, rilis tahap dua itu akan dibarengi dengan survei internal dan analisis data tentang penataan Tanah Abang tahap pertama.
“Kalau tidak dalam dua hari ini, mungkin awal Maret kami akan launching,” ujar Sandi.
Sandiaga memberi tahu bahwa konsep penataan Tanah Abang tahap dua akan meliputi revitalisasi Blok G, salah satunya mengenai pembangunan skybridge di sana.
Sejak Jumat (22/12/2017), langkah awal penataan Tanah Abang mulai dilakukan. Lebih kurang 400 PKL yang biasa berdagang di atas trotoar Stasiun Tanah Abang diperbolehkan berjualan di atas ruas Jalan Jatibaru Raya yang letaknya tepat di seberang Stasiun Tanah Abang.
Para PKL disediakan tenda secara gratis atau tanpa dipungut retribusi.
Dalam konsep penataan Pasar Tanah Abang jangka pendek ini, dua jalur yang ada di depan Stasiun Tanah Abang ditutup pukul 08.00 hingga 18.00.
Satu jalur digunakan untuk PKL dan satu jalur lainnya digunakan untuk jalur transjakarta dan angkot.(kl/ts)