PDIP: Ahok Didukung Lima Konglomerat

maling-blbi-1-1
Semoga saja Maling-Maling BLBI Ini bukan yang berada di belakang Ahok

Eramuslim.com – Calon petahana Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terus memantapkan diri untuk maju di Pilgub DKI mendatang tanpa dukungan Partai Politik (Parpol).

Namun, meski tanpa dukungan Parpol, kelompok relawan pendukung Ahok, Teman Ahok, secara masif melakukan pengumpulan KTP warga Jakarta dengan membuka booth di sejumlah Mal.

Mengenai hal ini, Ketua DPP PDIP Hendrawan Supratikno menyebut, Ahok telah dibiayai oleh sejumlah pengusaha kaya raya untuk penggalangan dukungannya di Pilgub DKI 2017 mendatang.

“Kami kagum sponsornya luar biasa. Saya dengar ada lima konglomerat di belakang Ahok. Ya sponsornya kuat,” kata Hendrawan di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (16/03/2016).

Hendrawan menambahkan, saat ini para konglomerat itu telah beralih mendukung calon perorangan bukan kepada Parpol seperti pemilihan kepala daerah sebelumnya.

“Ya sekarang konglomerat-konglomerat memilih individu untuk didukung besar-besaran, kalau tadinya kan ke parpol,” ujarnya.

Anggota Komisi XI ini berpendapat, Ahok tidak dapat dikatakan maju sebagai calon independen karena telah didukung lima konglomerat untuk pembiayaan Pilgub DKI.

“Ya dari sponsor tidak independen. Bagaimana booth di mal-mal itu begitu hebat formulirnya. itu kalau gak ada sponsor, dari mana duitnya? dari langit?” tegasnya.

Meski begitu, PDIP, kata dia, mengapresiasi kerja tim relawan, Teman Ahok, dengan menggalang suara dari masyarakat. Namun, ia menghimbau kepada Ahok supaya jujur dan mau terbuka kepada publik tentang konglomerat yang membiayainya untuk Pilgub mendatang.

“Ya kita menunggu. Perlu keterbukaaan. Ya dengan booth-booth dan dokumentasi mahal itu semua pasti ada yang bayar, dan kalau bisa disampaikan ke pubik,” katanya.

Sayangnya, Hendrawan enggan membeberkan lima  konglomerat yang membiayai Ahok.

“Ya sudah beredar luas. Dan sebagian lagi katanya jadi independen itu dari parpol karena banyak juga barisan sakit hati berkumpul disana,” tandasnya. (ts/rn)