Menag Perintahkan Pecat Staf TUH di Jeddah

Kepala Pusat Informasi Keagamaan dan Kehumasan Departemen Agama Masyhuri,AM menyatakan Menteri Agama Muhammad Maftuh Basyuni telah mengambil tindakan tegas terhadap aparat di lingkungan Kantor Staf Teknis Urusan Haji di Jeddah, yang dinilai bersalah dan bertindak di luar prosedur dalam penyewaan pemondokan haji di Mekkah pada musim haji yang lalu.

Mega Film KCB : Dan Mereka Pun Kembali Syuting

Syuting kemarin (Minggu, 15/02/09) untuk pengambilan adegan penyerahan penghargaan kepada Ayatul Husna (Meyda Sefira)-adik Azzam sebagai seorang penulis berbakat, akan melibatkan tokoh utama Khairul Azzam (M. Cholidi) dan Eliana (Alice Sofie Norin), yang diceritakan dalam novel jilid satu baru saja pulang dari Kairo-Mesir. Dilaksanakan di Gedung Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Ekspor Indonesia (PPEI) Jakarta.

Jubir HTI : Indonesia Harus Hati-hati dengan Agenda Hillary Clinton

Pemerintah Indonesia meski berhati-hati dengan agenda dibalik kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton ke Indonesia, pada Rabu (18/2) mendatang. Karena selama ini, AS menganggap Indonesia salah satu negara yang sangat strategis untuk melanggengkan dominasinya. Hal itu diungkapkan oleh Juru Bicara Hizbut Tahrir Indonesia M. Ismail Yusanto kepada Eramuslim, Senin (16/2).

Empat Relawan MER-C Masih Menjalankan Misi di Gaza

Sejak masuk ke Gaza pada hari Selasa (27/1), hingga memasuki hari ke-19 pada hari Minggu(15/2) ini Tim 2 MER-C untuk Palestina tetap bertahan di Gaza. Walaupun pada awal Februari 2009 lalu sempat ada himbauan dari Kemenlu Mesir melalui KBRI Kairo bahwa semua relawan harus keluar dari Gaza sebelum tanggal 5 Februari 2009, namun relawan Tim 2 MER-C untuk Palestina memuutuskan untuk tetap bertahan di Gaza.