Marshel Widianto Tuai Kritikan Imbas Maju di Pilkada, Kaesang Bela: Selama Ini Orang-orang Tahu dari Luarnya…

eramuslim.com – DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mengusung Ahmad Riza Patria dan Marshel Widianto untuk maju di Pilkada Tangerang Selatan 2024, di mana bakal calon wakilnya tersebut menuai sorotan dan sejumlah kritikan.

Terkait hal itu, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bela Marshel. Dia mengungkapkan, sejauh ini orang hanya tahu sisi luarnya saja.

“Di sosmed kritikan itu banyak sekali yang datang ke Mas Marshel, tapi kan mungkin selama ini orang-orang tahu Mas Marshel dari luarnya. Ketika tadi beliau beberapa kali memaparkan apa yang ingin beliau lakukan, apa yang beliau tahu mengenai Tangsel, saya rasa beliau ini punya kemampuan,” kata dia di DPP PSI, Jakarta, Kamis (18/7/2024).

Putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi ini menyebut Marshel hanya belum diberi kesempatan aja. Dia pun mengklaim, sosok Marshel akan bisa menghadapi incumbent Golkar di Pilkada Tangerang Selatan 2024.

“Beliau ini punya kemampuan cuma memang belum diberi kesempatan saja. Makanya nanti lihat ketika pendaftaran, kalau nanti ada debat atau apapun, saya rasa Mas Marshel bisa menghadapi incumbent yang dari Golkar,” pungkasnya.

Sebelumnya, Marshel Widianto mengaku dirinya jadi sorotan publik terkait pencalonannya sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan. Komika ini terang-terangan pernah dikritik sesama figur publik seperti Nikita Mirzani dan Panji Pragiwaksono.

Meski begitu Marshel tak merasa berkecil hati dan patah semangat. Penilaian dari masyarakat termasuk dari rekannya sesama artis karena maju sebagai Calon Wakil Wali Kota Tangsel dijadikan motivasi untuk terus belajar dan berkembang.

 

(Sumber selengkapnya: Kumparan)

Beri Komentar