Lulung: Ahok Angkat Kasus Kalijodo Buat Pengalih Isu Kasus Korupsi Lahan Sumber Waras

000932900_1411548146-haji_lulungEramuslim.com – Perseteruan antara Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana dan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tak kunjung usai. Keduanya terus saja saling lempar pernyataan untuk bisa saling menjatuhkan.

Yang terbaru, Lulung -sapaan Abraham Lunggana- menuding pemilik sandi DKI 1 telah melakukan pengalihan isu dengan menertibkan kawasan Kalijodo. “Itu (penertiban Kalijodo) pengalihan isu. Isu (korupsi rumah sakit) Sumber Waras,” ujarnya di Bareskrim Polri, Kamis (25/2).

Dia sejak awal terus menuduh Ahok -sapaan Basuki Tjahaja Purnama- sebagai salah satu aktor di kasus korupsi yang sedang diusut Komisi Pemberantasan Korupsi itu. “Ahok mengalihkan isu,” tegasnya.

Sebelumnya Lulung menuding Ahok berbohong soal pembelian lahan untuk pembangunan Rumah Sakit Sumber Waras. Menurut Lulung, pembelian lahan tak tercantum dalam Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (PPAS).

“Tidak ada di KUAPPAS, tidak ada delik tanah RS Sumber Waras, yang ada cuma beli RS Sumber Waras. Selama ini rakyat mesti tahu, Basuki berbohong ke masyarakat. Kami ingin Pak Ahok ditangkap,” kata Lulung di Kantor KPK, Rabu (17/2) lalu.

Lulung mengatakan, Ahok membeli lahan untuk rumah sakit pelat merah yang tak tertuang dalam kebijakan anggaran. Padahal kesepakatan kebijakan anggaran disetujui oleh pihak eksekutif dan legislatif. “Saya tanda tangan KUAPPAS yang tidak ada beli tanah,” ucapnya.(ts/jawapos)