eramuslim.com – Produk vaksin baru asal China untuk mencipta sistem kekebalan tubuh buatan akan dilakukan di Indonesia, yakni dengan berkerja sama dengan perusahaan dalam negeri.
Rencana ini, dipastikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, akan didukung penuh pemerintah.
Sebagai bentuk nyatanya, Luhut bersama dengan Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono dan Kepala Badan Pemeriksa Obat dan Makanan (BPOM), Penny Kusumastuti Lukito, mengunjungi langsung PT Etana Biotechnologies asal Indonesia yang akan bekerjasama dengan perusahaan asal China Walvax Biotechnology, di Kawasan Industri Pulo Gadung, Jakarta Timur, Selasa (7/9).
“Pemerintah, mendukung kerja sama strategis ini dan saya yakin BPOM dan Kemenkes juga akan mendukung penuh,” ujar LUhut dikutip melalui keterangan tertulis yang diterima Rabu dini hari (8/9).
Luhut juga menyatakan dukungan pemerintah kepada vaksin baru yang akan diproduksi dengan menjadi tempat uji klinis tahap 3 yang akan segera dilaksanakan oleh PT Etana.
“Saya harap, Indonesia akan melakukan leapfrog dengan adanya transfer teknologi vaksin mRNA, dan ke depan produk bioteknologi di Indonesia akan semakin berkembang dan kemandirian kesehatan Indonesia segera terwujud,” demikian Luhut. (RMOL)