Lone Wolf, ISIS, dan Serangan Amatiran Janggal

Apa Itu Lone Wolf Teroris?

Lone wolf sendiri bermakna orang yang bekerja sendiri, asyik dengan kemandiriannya, dan jauh dari ingar bingar interaksi dengan kelompok. Lone wolf bisa jadi anggota satu kelompok namun tanpa ikatan dan abai terhadap garis komando.

Lone wolf bisa juga orang yang memang tidak terikat dengan kelompok mana saja, bekerja atas kemauan sendiri dan menentukan sasaran serangan juga atas keinginan sendiri.

Lone wolf berasal dari kosa kata serigala penyendiri di mana dalam kerumunan atau kelompok serigala, ada serigala yang dibuang atau meninggalkan kelompoknya.

Serigala tunggal yang meninggalkan kelompoknya ini disebut lone wolf. Serigala ini berburu sendiri, mencari mangsa sendiri, dan merebut wilayah juga dilakukan sendiri.

Pada 2017, sebuah serangan teroris perorangan terhadap polisi terjadi di Medan, Juga, serangan terhadap dua anggota Brimob Polri di dalam masjid di Jakarta Selatan dengan menggunakan pisau juga bikin kaget.

Apakah lone wolf hanya terstigma untuk Islam? Ternyata…..

Kedua insiden tersebut mempertegas fakta bahwa polisi telah menjadi target utama para pelaku aksi teror anggota organisasi teroris maupun perorangan atau lone wolf.