Eramuslim – Rencana penataan ulang trotoar di kawasan Sudirman-Thamrin terus dikebut. Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan menyampaikan saat ini pihaknya masih disibukan dengan perancangan desain.
Dalam bocorannya ke publik pada hari Kamis (9/11) ini, Gubernur Anies mengatakan bahwa trotoar di kawasan tersebut akan di lengkapi walk of fame ala Hollywood, Amerika Serikat.
Ide walk of fame itu muncul untuk memperkenalkan putra-putri terbaik bangsa di cabang olahraga. Seperti diketahui, kawasan Sudirman-Thamrin merupakan salah satu kawasan penunjang pagelaran Asian Games 2018.
Meski demikian, Anies mengaku akan menjelaskan lebih rinci, apabila desain yang dibuat oleh pihaknya selesai 100 persen.
“Ada namanya walk of fame. Nanti kalau udah jadi desainnya aja yah,” kata Anies di Balai Kota, Jakarta.
Selain menuliskan nama atlet di walk of fame, Anies bahkan akan memanggil para atlet guna berinteraksi dengan warga.
Sementara itu pandangan berbeda dilontarkan Wagub Sandiaga Uno. Dalam keterangannya, pengusaha sukses ini mengatakan bahwa akan mengadopsi konsep trotoar seperti di New York, dimana trotoar bukan hanya untuk berjalan kaki tapi menjadi tempat menyalurkan kreativitas.
“Saya lihat kemarin di waktu saya di Newyork, ada pedestrian, ada walkway tempat untuk warga beratraksi kesenian mulai dari capoeira, kemudian di panggung juga ada yang sempat main catur, ada interaksi antar warga,” kata Sandi di Balai Kota, Kamis.