KAMMI Tantang Politikus PDIP Debat Soal Rezim Jokowi

Irfan justru melihat gelagat Aria menampilkan kekhawatiran pemerintah terhadap aksi mahasiswa yang kritis terutama dalam isu ekonomi. Ia menyoroti bagaimana kritik dalam isu ekonomi yang disampaikan oleh BEM Universitas Islam Riau malah diseret ke ranah politik oleh Aria.

“Aria Bima mengalihkan isu karena yang menjadi catatan kritis itu tentang ekonomi dan nilai tukar rupiah yang melemah, masa KAMMI yang mengkritisi itu dituduh macam-macam, ini logikanya kacau,” ujarnya.

Irfan pun menantang Aria untuk beradu argumen dalam ruang dialog untuk membahas persoalan yang dihadapi pemerintah. Menurutnya dengan dialog tersebut persoalan yang jadi perhatian bersama tak lagi dibawa ke ranah politis. (Cnni)