Eramuslim.com – Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Johan Budi Sapto Pribowo menyebut perwakilan demonstran akan diterima oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno serta Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto. Pernyataan Johan tersebut untuk membantah kabar yang menyebut Presiden Jokowi akan menerima 25 perwakilan demonstran di Istana.
“Tadi saya konfirmasi pada Presiden bahwa yang nanti menerima perwakilan pengunjuk rasa adalah Mensesneg dan Menko Polhukam,” kata Johan pada wartawan, Jumat (4/11).
Seperti diketahui, ribuan massa yang berasal dari sejumlah ormas akan melakukan aksi damai untuk menuntut penegakan hukum atas dugaan kasus penistaan agama oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), pada hari ini, Jumat (4/11). Aksi protes akan dimulai selepas shalat Jumat.
Massa akan bergerak dari Masjid Istiqlal menuju Istana Merdeka. Kemudian, demonstran akan berjalan kaki menuju Balai Kota DKI Jakarta.(ts/rol)