Jokowi ke Sumut, TNI Siapkan Pengamanan Sebanyak 58 Sniper dan 2.000 Personel, Uangnya Dari Rakyat

jokowi jenderal
Paduka Yang Mulia, Panglima Tertinggi TNI/Polri, Presiden Haji Jokowi

Eramuslim.com – Kabar kunjungan Presiden Joko Widodo ke Sumatera Utara membuat sejumlah instansi di daerah tersebut langsung membuat sejumlah persiapan. Kodam I Bukit Barisan (BB) bahkan bakal menerjunkan 2.000 personelnya untuk mengamankan kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut. Dari 2000 personel tersebut, diantaranya 58 sniper.

“Khusus dari TNI kita kerahkan 2.000 personel. Saya berharap dari kepolisian juga mengerahkan. Besok kami rapat,” kata Panglima Kodam I Bukit Barisan Mayjen TNI Lodewyk Pusung, Jumat (26/2).
“Penembak jitu pasti ada. Saya sudah siapkan kurang lebih 58 orang,” tambahnya.
Presiden Jokowi direncanakan berkunjung ke Sumatera Utara pada 27-29 Februari 2016. Namun, kabar terbaru jadwal kedatangannya bergeser mundur.
“Beliau (Presiden Jokowi) nanti (datang) pada tanggal 1 sampai 3 Maret ya. Mari kita sambut beliau, beliau sangat dekat dengan masyarakat. Kita hanya memberi pengamanan,” papar Lodewyk.
Meski jadwalnya dikabarkan mundur, Presiden Jokowi tetap akan meninjau proyek pembangunan jalan tol Medan-Binjai dan aktivasi jalur kereta api Sumut-Aceh di Kota Binjai.
Lodewyk memaparkan rombongan rencananya bermalam di Silangit Tapanuli Utara. Dia dikabarkan juga akan meninjau pengembangan pariwisata kawasan Danau Toba. “Dari Silangit, beliau ke Takengon, lalu kembali lagi ke Medan dan Palembang,” jelasnya. (ts/pm)