eramuslim.com – Loyalis Anies Baswedan, Bachrum Achmadi mempunyai spekulasi tersendiri di balik hilangnya nama Jakarta International Stadium (JIS) di situs Buro Happold, perusahaan konsultan arsitek asal Inggris.
Spekulasi ini dicurigainya setelah nama JIS bisa diakses kembali dari situs Buro Happold, padahal kemarin sempat menghilang, sehingga ia menduga bahwa ada yang memerintah menghapus laman proyek Anies Baswedan itu.
Baca Juga: Buro Happold Menjadi Bukti Kelicikan Kubu Anies Terkait Pembangunan JIS
“Loh…katanya hilang…yang bener mana sih sodara-sodara! Jangan-jangan ada yang suruh Buro Happold supaya hapus fortopolio JIS!” ujarnya dikutip WE NewsWorthy dari Twitter pribadinya, Senin (10/7).
Untuk diketahui, melalui situs www.burohappold.com, terdapat sejumlah stadion yang dirancang oleh Buro Happold. Namun, proyek JIS justru tidak ada dalam daftar tersebut.
Buro Happold sendiri adalah perusahaan konsultan perencana asal Inggris. JIS menjadi salah satu proyek yang ditangani oleh Buro Happold.
Bukan hanya JIS, Buro Happold juga menjadi bagian dari pembangunan Stadion Gelora Bung Karno hingga Mall Grand Indonesia.
Hilangnya informasi soal proyek JIS di situs Buro Happold itu diketahui publik. Salah satu warganet membicarakan soal itu di akun Twitternya.
“Informasi tentang JIS beneran hilang dari website Buro Happold ya? Gokil. Wakakaka,” cuit @RidhaIntifadha dikutip Sabtu (8/7/2023).
Selain itu, tautan khusus penjelasan JIS di situs Buro Happold juga tidak bisa diakses. Akan tetapi masyarakat masih bisa melihatnya di web.archive.org. (Sumber: wartaekonomi)