Eramuslim – Pemerintahan Presiden Joko Widodo diharapkan dapat memproduksi vaksin Covid-19 secara besar-besaran tanpa mengandalkan luar negeri lantaran tanpa adanya kekebalan tubuh sama dengan membunuh orang.
Ekonom senior, Dradjad Wibowo mengatakan, pemerintah Indonesia agar dapat segera membuat vaksin Covid-19 tanpa mengandalkan negara lain yang belum tentu akan memberikan kepada Indonesia.
“Jadi kita tidak bisa mengandalkan vaksin dari negara lain. Karena itu kita perlu investasi besar-besaran, kita punya BUMN farma, kita punya beberapa perusahaan farmasi. Dana penanganan krisis ini yang dipakai Perppu (1/2020) kemarin itu ya itu harusnya itu ada investasi besar-besaran untuk vaksin dan pengadaan obat,” ucap Dradjad Wibowo saat diskusi streaming pada Rabu malam (15/4).
Karena kata Dradjad, tanpa adanya vaksin maka sama dengan membunuh orang.
“Supaya apa? Supaya kita bisa mencapai herd immunitiy tapi dengan vaksin ya, herd immunitiy tanpa vaksin itu sama dengan membunuh orang. Herd immunitiy itu adalah dengan vaksin,” tegas Dradjad.
Karena kata Dradjad, jika sebanyak 60 persen penduduk Indonesia terpapar Covid-19, maka akan membutuhkan biaya yang lebih besar jika hanya mengandalkan vaksin dari luar negeri.