Eramuslim.com – Duta Besar RI untuk Arab Saudi, Agus Maftuh Abegebriel telah menerima protes dari Pemerintah Arab Saudi. Hal ini terkait aksi jamaah umrah Indonesia yang melantunkan ikrar Pancasila dan Nasyid Ya Lal Wathan ketika melakukan ibadah Sai.
Aksi itu muncul di media sosial Youtube pada 24 Februari lalu. Duta Besar RI menyatakan sangat menyangkan terjadinya aksi yang dinilai tidak biasa di Masa atau tempat melakukan ibadah Sai yang dilakukan segelintir jamaah umrah Indonesia.
“Kami sangat menyayangkan terjadinya aksi yang tidak biasa di Masa dan sesuai peraturan perundang-undangan berlaku, tugas perlindungan seluruh warga Indonesia yang berada di Arab Saudi menjadi tanggung jawab perwakilan RI di sini,” ujar Agus Maftuh melalui pernyataan resmi KBRI Arab Saudi, Selasa (27/2).
Ia mengatakan jika ada ekspaktriat Indonesia yang tinggal di Arab Saudi, serta mereka yang melaksanakan umrah, haji atau sekadar berkunjung ke negara Timur Tengah itu, maka Dubes RI akan menjadi pihak pertama yang mendapat protes oleh Kerajaan Arab Saudi. Karena itu, ia menghimbau agar seluruh ekspatriat Indonesia di Arab Saudi untuk mematuhi peraturan, kepatutan, dan norma-norma yang berlaku di sana.
Pemerintah Arab Saudi telah melarang keras segala bentuk upaya yang terkait dengan politisasi umrah dan haji. Karena itu, aksi di Masa tersebut dinilai berpotensi menganggu hubungan diplomatik Indonesia-Arab Saudi, yang saat ini dinilai sedang berada di masa keemasan.(kl/rol)