Ini Tanggapan Berbagai Maskapai Penerbangan Soal Pramugari Wajib Hijab di Aceh

AirAsia

Berbeda dengan Lion Air, maskapai penerbangan AirAsia hanya akan menggunakan jasa pramugara untuk penerbangan ke Aceh setelah provinsi di Indonesia tersebut menerapkan bahwa pramugari wanita muslim harus mengenakan jilbab saat tiba di wilayah itu.

“AirAsia mengakui peraturan yang diberlakukan oleh otoritas wilayah Aceh. Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa operasi kami sesuai dengan itu,” ujar seorang pejabat di AirAsia dalam pernyataan yang dikutip The Star, Kamis.

Pejabat ini menjelaskan bahwa untuk sementara semua penerbangan AirAsia dari dan ke Aceh akan dioperasikan oleh awak kabin laki-laki.

Citylink

Sementara itu Vice President Corporate Communication Citilink Indonesia, Beny Butar Butar mengatakan pihaknya sudah sejak Maret 2016 masuk ke Aceh dan pramugarinya mengenakan hijab. (Antara/Gr/Ram)