Indonesia, Contoh Buruk Penanganan COVID-19

Eramuslim.com – Indonesia dicap menjadi contoh buruk penanganan virus Corona (COVID-19) oleh Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Manajemen (FEM) IPB, Prof. Dr. Didin Damanhuri.

Apa yang mendasari pernyataannya?

Pertama, pemerintah malah meningkatkan anggaran infrastruktur pada APBN 2021. Pemerintah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan infrastruktur tahun ini sebesar Rp 417,8 triliun. Anggaran tersebut naik sekitar 48% dari Rp 281,1 triliun di tahun 2020.

“Dan diturunkannya anggaran-anggaran kesehatan yang drastis, kemudian juga anggaran bantuan sosial,” kata dia dalam webinar, Jumat (9/7/2021).

Kemudian pemerintah juga tergoda untuk melepas rem darurat dan kembali ngegas ekonomi di tengah penanganan virus Corona, walaupun pada gilirannya pemerintah menetapkan PPKM Darurat.

“Jadi gaspol, semua buka kembali, mal, bahkan pariwisata, dan kemudian juga kegiatan ekonomi besar, termasuk perdebatan memulainya pembangunan ibu kota baru,” lanjutnya.