Iklan Jokowi Nongol di Bioskop Rusak Mood Penonton

Foto: rmol.com

Eramuslim.com – Iklan pemerintah turut mewarnai layar bioskop. Iklan tentang kesuksesan pembangunan infrastruktur itu muncul di antara pariwara lain saat film akan diputar.

Seorang warganet bernama Nina Asterly mengaku kesal dengan kemunculan iklan tersebut. Baginya, menyaksikan hal itu hanya buang-buang waktu dan mengganggu suasana. Apalagi dia tengah asyik menonton thriller film-film yang akan diputar di bioskop.

“Pas lagi asyik-asyik nonton thriller film, eh tiba-tiba ada iklan Jokowi. Merusak suasana aja, orang ke bioskop mau senang-senang nonton film,” ujarnya dalam akun @nynazka.

Nina mengaku paham bahwa iklan itu bukan kampanye Jokowi, melainkan sebatas kesuksesan infrastruktur. Namun demikian, dia meminta agar bioskop steril dari hal-hal yang berbau politik. Bioskop, menurutnya, merupakan tempat persatuan tanpa sekat dan keluar dari zona politik.