eramuslim.com – Dalam video yang beredar, seorang ustazah mengungkapkan bahwa di pondokan yang dia bimbing, pria dan wanita yang bukan muhrim diizinkan untuk berhubungan intim asalkan membayar sejumlah mahar.
Video pengakuan ustazah tersebut diunggah oleh pengguna media sosial Mr.Kontos dan menjadi viral setelah dibagikan ulang oleh akun Instagram @terang_media pada Sabtu, 1 Juli 2023.
Dalam video tersebut, terlihat dua orang pria datang ke lokasi pemondokan yang diawasi oleh ustazah tersebut. Selain itu, juga terlihat beberapa wanita yang merupakan santri dari ustazah tersebut.
Dalam tayangan video, pada awalnya salah satu pria yang datang ke pondokan tersebut mengaku heran mengapa tempat tersebut memperbolehkan pria dan wanita yang bukan muhrim untuk melakukan hubungan intim, padahal hal tersebut dilarang dalam agama Islam.
“Kan di dalam Islam sesungguhnya jangankan untuk berhubungan badan yang bukan muhrim, menyentuhnya aja itu kan berdosa, ini kok diperbolehkan,” kata pria yang merekam video itu.
“Bahkan mereka tinggal satu rumah tidur satu ranjang,” timpal laki-laki yang merupakan rekan dari pria itu.
Pria perekam video itu pun menanyakan kepada ustazah tersebut, apakah di pemondokan yang dibimbingnya itu perempuan boleh berhubungan badan dengan lelaki yang bukan muhrimnya atau tidak.
Sang ustazah pun menjawab bahwa hal itu ia perbolehkan namun tidak gratis, harus membayar sejumlah mahar (uang).
“Itu diperbolehkan ustazah?,” tanya sang perekam video kepada ustazah tersebut.
“Boleh. Kalau sudah masuk (pemondokannya) boleh. Tapi tidak gratis, kamu harus ada maharnya,” jawab ustazah bercadar hitam itu.
Lebih lanjut, ustazah tersebut mengaku bisa mencatat dosa manusia. Tak hanya itu, yang bersangkutan juga mengaku bisa menghapus dosa.
“Bisa. Bisa mencatat dosa manusia dan bisa menghapuskannya,” ungkapnya.
Selanjutnya, pria perekam video itu menanyakan kepada ustazah tersebut berapa mahar yang harus dibayar jika seseorang ingin menghapus dosa-dosanya.
“Berapa bu ustazah?,” tanya pria itu.
“50 juta,” jawab sang ustazah.
Hingga berita ini dimuat, belum diketahui pasti di mana lokasi pemondokan yang dibimbing oleh ustazah yang membolehkan pria dan wanita bukan muhrim berhubungan badan asal bayar mahar tersebut.
Ustdzah germo lokalisasi
Videonya mana? Jangan nyebar fitnah, Tabayun dulu….