One way terpanjang hingga 234 Km saat arus balik lebaran
Kepadatan arus balik mudik di ruas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) hingga Tol Jakarta Cikampek, membuat petugas memberlakukan rekayasa lalu lintas satu arah (one way) dari Pejagan hingga Jakarta. Total pembukaan satu arah ini mencapai 234 Km.
Kapolres Karawang AKBP Slamet Waloya menuturkan, sistem satu jalur ini merupakan terpanjang dalam sejarah mudik di Indonesia. Rekayasa lalu lintas itu diberlakukan demi mengurangi kepadatan terjadi akibat pertemuan arus lalu lintas di ruas Tol Cikampek dan keluar masuk rest area sepanjang jalur tol.
“Sudah diberlakukan rekayasa arus lalu lintas satu arah atau one way sekitar jam 5 sore. Ini terpanjang dalam sejarah mudik di Indonesia,” kata Slamet, Selasa (19/6).