Eramuslim.com – Direktur Migrant Care yang juga seorang aktivis buruh, Anies Hidayah, menegaskan jika dirinya dan seluruh rakyat Indonesia kecewa terhadap Jokowi yang tidak memiliki ketegasan dan keberpihakan terhadap pemberantasan korupsi. Anies mengeluarkan pernyataan ini menyikapi konflik Polri dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
“Jokowi benar-benar mengecewakan seluruh rakyat Indonesia,” kata aktivis perlindungan tenaga kerja Indonesia (TKI) Anies Hidayah di kantor KPK (23/1).
“Pernyataan Jokowi tidak lebih tegas dari seorang ketua rukun tetangga (RT),” tandas Anies.
Sore kemarin, Jokowi yang tengah berada di Istana Bogor mengingatkan agar Ketua KPK dan Wakapolri agar menghindari gesekan dalam menjalankan tugasnya. Jokowi juga meminta Polri dan KPK objektif dalam melakukan proses hukum. Rakyat Indonesia benar-benar kecewa dengan petugas partai ini yang dalam 100 hari masa pemerintahannya bangsa ini dibuatnya kacau balau dan berantakan. (rz)