Diberitahu Makna Tauhid, WS Rendra Menangis di Pangkuan Cak Nun

Menurutnya Rendra orang yang sangat bersungguh-sungguh. Rendra adalah sosok yang sangat menghayati segala sesuatu sampai ke akar-akarnya.

Lima tahun terakhir hidup Rendra Cak Nun mengaku semakin dekat.

“Mas Willy itu merasa saya itu sahabatnya, saya merasa dia sahabat. Bahkan saya merasa dia itu adik bungsu saya karena dia sangat manja kepada saya. Sangat banyak bergantung pada saya,” katanya.

Cak Nun bahkan mengagui kesungguhan Rendra dalam bertauhid. Cak Nun pernah menyampaikan ke Rendra bahwa dalam Islam itu anda berhubungan langsung dengan Allah tanpa makelar.

“Meskipun anda perlu belajar kepada ulama, perlu membaca wacana-wacana dari yang bukan Allah ya tapi dari tokoh-tokoh Islam. Mungkin perlu juga. Tetapi sesungguhnya kalau sampeyan bersyahadat, kemudian salat dan lain sebagainya itu kan hubungan pribadi dengan Allah,” katanya.

Mengenai kepindahan agama Rendra dari Nasrani ke Islam, Cak Nun mengaku dirinya sama sekali tidak pernah mensyahadatkan sahabatnya itu.

“Saya cuma bilang mas bahwa anda itu mengakui Allah bersumpah mensyahadati Allah dalam hidup sampeyan itu bisa anda lakukan dengan mencari tempat dimanapun tapi pedomannya adalah bahwa anda mengakui Allah sehingga anda menjadi muslim,” beber Cak Nun.