Eramuslim.com – Hasil studi Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) yang menempatkan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal (Purn) Budi Gunawan berkinerja baik dinilai wajar.
Menurut pandangan Direktur Indonesia Public Institute (IPI), Karyono Wibowo, kajian tersebut menjadi wujud realitas kinerja para pembantu presiden dalam menghadapi pandemi Covid-19.
“Dalam hal daya tanggap, Kepala BIN, Panglima TNI, dan Kapolri memang terbaik karena institusi itulah yang paling terdepan dalam mengatasi Covid-19 sejak awal. Menteri lain kebanyakan sibuk dengan kompromi partai,” tegas Karyono dalam keterangan tertulisnya, Kamis (8/7).
Secara khusus, Karyono menilai kinerja BIN di bawah kepemimpinan Budi Gunawan sudah profesional.
“Selain profesional, Pak BG juga pemimpin yang punya hati dan selaras dengan roh pemerintahan Presiden Jokowi,” jelasnya.
Berdasarkan studi yang diungkap LPI, BIN di bawah kepemimpinan Budi Gunawan mendapat rating yang sangat baik atas tiga indikator, yakni leadership, polieces, dan responsiveness.
Studi tersebut dilakukan LPI melalui metode kualitatif dan wawancara mendalam terhadap sejumlah pakar dari beragam latar keilmuan selama periode Januari-Juni 2021.(RMOL)