Detik-detik Masjid di Jagakarsa Tersambar Petir, Listrik Sempat Mati

Eramuslim.com – Masjid Nurul Jannah di Jagakarsa, Jakarta Selatan (Jaksel), disambar petir dini hari tadi. Ketua DKM Masjid Nurul Jannah, Mursan, menceritakan detik-detik sebelum petir menyambar bagian kubah masjid.

“Iya semalam kan hujan tuh. Hujan yang disertai dengan petir antara kira-kira jam 01.30 WIB dan 02.00 WIB, itu terjadi petir. Pas saya… rumah saya kan di depan tuh, pas itu mengkilat. Suara ‘jeger’ gitu,” ujar Mursan saat ditemui detikcom di lokasi, Sabtu (3/4/2021).

Mursan, yang saat itu belum tidur, awalnya berpikir yang terkena sambaran petir adalah tiang listrik. Dia tak menyangka masjid yang dia urus sejak 1999 itu tersambar petir hingga atapnya bolong.

“Saya belum tidur sambil nonton tv. Saya pikir ada yang kena nih. Tapi saya nggak menyangka ini kena masjid, saya pikir tiang listrik. Pas pagi di-iniin (dilihat) sama pengurus saya, lihat ini sudah ancur. Sudah sampah semua,” tuturnya.