Cak Imin Berikan Apresiasi Tinggi ke PKS: Parpol Paling Serius Perjuangkan Perubahan

Cak Imin Beri Sanjungan Tinggi ke PKS: Parpol Paling Serius Perjuangkan Perubahan

Eramuslim.com – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berterima kasih kepada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) atas kontribusi selama Pilpres 2024. Menurutnya, PKS adalah parpol paling serius memperjuangkan gagasan perubahan.

“Hormat bersyukur dan bangga kepada PKS yang telah menunjukkan dedikasi kualitas juang yang tangguh di dalam mewujudkan perubahan,” kata Cak Imin di DPP PKS di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2024).

Cak Imin mengapresiasi PKS beserta seluruh kader-kadernya yang telah total dalam berjuang mewujudkan gagasan perubahan. Dia pun berharap semangat perubahan itu terus dilanjutkan di masa mendatang.

“Perjuangan gerakan perubahan ini mari kita teruskan di dalam level dan ruang perjuangan manapun. Di dalam kita mewujudkan Indonesia yang ambil makmur untuk semua. PKS sesuai dengan namanya memiliki visi keadilan dan sejahtera yang harus diwujudkan bersama-sama,” ujar Anies.

Di akhir sambutannya, Cak Imin memberikan sebuah pantun yang disambut tawa Anies Baswedan hingga Presiden PKS Ahmad Syaikhu yang hadir di tempat.

“Ke Jombang membeli es, kalau mau berjuang Ya hanya dengan PKS,” ujarnya.

Namun, Cak Imin tidak menyinggung soal peran NasDem yang sama-sama mengusung perubahan pada Pemilu 2024.

Sebagai informasi, Partai NasDem juga merupakan salah satu parpol pengusung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) pada Pilpres 2024. Dalam setiap kampanyenya, NasDem juga sering menyampaikan gagasan perubahan seperti apa yang dikampanyekan oleh AMIN.

(Gelora)

Beri Komentar