Eramuslim.com – Warga di Kota Cirebon nekat terjun ke selokan demi mendapatkan bingkisan dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang dilempar dari arah mobil rombongan presiden.
Seperti diketahui, Jokowi melakukan kunjungan ke Kelurahan Kalijaga Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon untuk memantau langsung aktivitas vaksinasi, pada Selasa (31/8/2021) kemarin tepatnya di RW 05 Pengampaan Kelurahan Kalijaga.
Beberapa menit berbincang dengan warga, Jokowi kemudian kembali menuju mobil dinasnya yang terlah terparkir.
Jokowi menyapa warga yang dan membagikan bingkisan kepada meraka. Beberapa bingkisan terlihat jatuh di selokan. Tak tinggal diam, warga pun nekat turun ke selokan dan mengambil bingkisan itu.
Menanggapi itu, penceramah muda, Ustaz Hilmi Firdaus meminta Presiden Jokowi agar mengevaluasi cara pembagian bingkisan kepada warga.
“Assalamu’akaikum Pak Jokowi dan staf, mohon dievaluasi cara membagi-bagikan bingkisan model seperti ini apalagi di saat pandemi. Cari cara berbagi yang lebih aman dari kerumunan,” ujar Ustaz Hilmi, dikutip Rabu (1/8/2021).
Selain menyebabkan kerumunan, Ustaz Hilmi juga mengingatkan soal adab dalan Islam dalam memuliakan orang yang dibantu.
“Bukankah dalam Islam kita harus juga memuliakan orang-orang yang kita bantu? Maaf ya pak, semoga saran rakyat kecil ini didengar” cetus Ustaz Hilmi. [Fajar]