Analisa Faizal Assegaf: PSI Sengaja Dukung Prabowo, Usung Gibran Jadi Cawapres

eramuslim.com — Kunjungan Prabowo Subianto ke Kantor DPP PSI beberapa waktu lalu, diindikasikan sinyal kuat PSI dukung Prabowo di pemilihan presiden (pilpres) 2024.

Kritikus Faizal Assegaf mengatakan, PSI memang sengaja mendukg Prabowo. Dengan sebuah agenda tertentu yang terselubung.

“Ada sinyal kuat PSI mendukung Prabowo untuk memuluskan upaya terselubung putera presiden jadi Cawapres,” kata Faizal dikutip fajar.co.id, Minggu (6/8/2023).

Selain Jokowi, ia bilang ada peran Gibran di balik manuver PSI. Apalagi berlangsung di tengah ramainya pro-kontra gugatan di Mahkamah Konstitusi soal batas usia capres dan cawapres.

Ia mengatakan jumlah suara PSI tidak signifikan. Namun mereka punya kedekatan spesial dengan Jokowi. Tak hanya itu, ia menilai PSI, Gibran dan Kaesang punya ikatan kuat.

“Ibarat anjing jinak yang setia di emperan Istana. Lucu dan noraknya PSI tergantung majikan. Tak heran, bila Jokowi terkesan melempar tulang pada Prabowo, anjing-anjing itu ikut berebutan,” jelasnya.

Walau demikian, sikap PSI dilihatnya seolah menegaskan Jokowi selaku petugas partai mengejek Megawati dan PDIP.

“Kongkalikong itu sudah pasti bikin Megawati, Ganjar dan PDIP tambah sakit hati. Petugas partai tega berkhianat,” pungkasnya. (sumber: Fajar)

Beri Komentar