Eramuslim – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengumumkan akan menggelar acara nikah massal bertepatan dengan pergantian tahun 2017 menuju 2018.
Wacana tersebut, dikatakan Sandiaga, bergulir atas usulan Gubernur DKI, Anies Baswedan dalam Rapat Pimpinan (Rapim) yang digelar di Balai Kota, Jakarta, Senin (4/12).
“Tadi ada ide yang sangat bagus dari Pak Gubernur adalah bagaimana pasangan-pasangan yang ingin menikah di tahun baru ini dari kalangan menengah ke bawah kami fasilitasi,” ungkap Sandiaga usai rapat.
Lanjut Sandiaga, momentum pergantian tahun akan sangat berkesan bagi peserta yang ikut.
“Jadi gitu, sah, sah. Saya terima nikah dan kawinnya door (suara petasan),” ujar mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) itu.
Sandiaga mengatakan, bagi pasangan yang ingin bergabung dalam pernikahan massal itu tidak dipungut biaya. Pemprov DKI akan memfasilitasi secara penuh acara tersebut.
Mengenai pendaftaran pernikahan massal, lokasi, dan teknis acara, Sandi mengaku belum diatur. Dalam rapat pimpinan tadi, Kepala Biro Tata Pemerintahan DKI Jakarta Premi Pasar ditunjuk sebagai penanggung jawab acara.
“Nanti teknisnya teman-teman dari Biro Tapem yang akan sampaikan,” tutupnya. (Swa/Ram)