Eramuslim.com -Ada sejumlah kekuatan yang saat ini berusaha keras untuk menjadikan Joko Widodo sebagai calon tunggal dalam pemilihan presiden 2019 mendatang.
Begitu dikatakan Direktur Eksekutif Indonesia Development Monitoring (IDM), Bin Firman Tresnadi dalam surat elektronik yang diterima redaksi, Minggu (4/3).
Menurutnya, pernyataan Ketua DPR RI sekaligus politisi Partai Golkar, Bambang Soesatyo yang tidak mempermasalah apabila Jokowi menjadi calon tunggal di Pilpres 2019 mendatang semakin menguatkan hal itu.
“Dari sini bisa kita lihat ada arah dari kubu Jokowi untuk menjadikan Jokowi sebagai calon tunggal,” jelas Bim.
Contoh lainnya adalah sikap PKS dan PAN yang semakin menunjukan ketidakpastiannya untuk mendukung Prabowo Subianto maju kembali dalam Pilpres 2019. Bahkan PKS telah mendeklarasikan 9 tokohnya yang akan ditawarkan sebagai capres maupun cawapres.
“Tentu saja kita memahami ini sebagai siasat untuk menaikkan posisi tawar, entah terhadap Jokowi atau Prabowo, hanya PKS yang tahu,” jelas Bim.
“Sedangkan PAN secara klise menyampaikan bahwa dukungan capres baru akan diputuskan pada Mei nanti, pasca Rakenas seperti yang disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PAN Eddy Suparno. Yang pasti saat ini PAN mendukung Jokowi sampai 2019,” sambungnya. [kk/rmol]