Setidaknya hampir lima puluh orang meninggal dunia dan ratusan lainnya mengalami luka-luka dalam bentrokan antara pasukan keamaan dan demonstran menolak kudeta di beberapa provinsi di Mesir, dalam rangka peringatan tiga tahun revolusi 25 januari.
Di wilayah “Alf maskan” terdapat dua puluh orang meninggal karena bentrokan antara keamanan dan demonstran,. Sebelumnya sumber medis mengkonfirmasi bahwa ada dua puluh jasad yang masuk di rumah sakit Kairo.
Sedangkan di “mathariyah” 11 orang meninggal dan ratusan orang luka-luka. Menurut dokter di rumah sakit daerah tersebut luka-luka mereka sangat serius, kebanyakan mengalami cedera di perut, termasuk karena terkena peluru tajam.
Angka tersebut belum termasuk korban yang berjatuhan di Iskandariyah,Giza dan kota-kota lainnya. (hr/jzr)