Menhan Turki; Pelatihan Pejuang Moderat Suriah Dimulai Bulan Mei Mendatang

Menhan Turki - Ismet YilmazEramuslim.co – Menteri Pertahanan Turki, Ismet Yilmaz, menyatakan bahwa pelatihan pejuang moderat Suriah oleh Amerika Serikat akan dimulai pada awal bulan Mei mendatang, dalam sebuah pernyataannya menjelang pertemuan dengan Partai Keadilan dan Pembangunan hari Senin (06/04) kemarin.

Dalam keterangannya kepada wartawan, Menhan Ismet Yilmaz mengatakan, “Kami masih berdialode dengan AS mengenai siapa saja yang berhak mengikuti pelatihan yang dijadwalkan akan dimulai pada awal Mei mendatang.”

Sementara itu menjawab pertanyaan mengenai kamp militer ke 2 untuk pelatihan pejuang moderat Suriah dan mengenai tempat di wilayah Hata dekat perbatasan Suriah, Menhan Ismet Yilmaz menyangkal hal tersebut dan menyatakan bahwa pihakyasaat ini fokus pada kamp pelatihan pertama.

Kembali ditanya mengenai kemungkinan partisipasi Inggris dalam pelatihan oposisi Suriah, Menhan Yilmaz mengatakan bahwa ini adalah mungkin, baik sebagai pengamat ataupun pelatih.

19 Februari 2015 Amerika Serikat dan Turki menandatangani perjanjian kerjasam untuk melatih dan mempersenjatai pejuang moderat dalam menghadapi dominasi tentara pemerintah dan milisi Negara Islam di Suriah. (Anadolu/Ram)