Rasulullah himbau agar doa tidur kita adalah Al Mulk. Jgn stagnan di bismilkallahu…
Salah satu fadhilah Al Mulk : penyelamat dr azab kubur. Azab kubur aja selamat, insyaallah apalagi urusan receh yg lain. Jadi kalau kepepet atau merasa dlm bahaya, baca aja Al Mulk.
Kalau mau tidur baca Al Mulk jangan di atas kasur biar ga bablas tidur sebelum selesai..
Di QS 2 : 257 : bahwa Allah jd wali, sedang di ayat 258 di beri contoh siapa sih yg Allab sudah jadi wali bagi dirinya yaitu Nabi Ibrahim.
Nabi Ibrahim mengambil jalur politik dengan mendatangi namrud sang penguasa. Agar al haq tidak hilang saat ada kekuatan politik yg menghalangi.
Nabi musa juga menggunakan jalur politik yg sama untuk berdakwah. So, jangan alergi sama politik ya. Politik itu bs jadi alat untuk menciptakan kebaikan.
Baca quran yg banyak, maka pahala Insyaallah banyak dan mulia di sisi Allah.
❤ 5. TAFAHHUM
Sadar kalau dirinya ga paham dan dirinya ingin tahu. Misal dalam rangkaian ayat x, hanya 1 kata yg tahu artinya, yg kata lain ga tahu. Nah sadar ga tahu lalu ingin mencari tahu itu tafahhum dan itu setengah ilmu.
Manusia kalau ga sibuk dg quran, akan sibuk dg yg lain. Org yg biasa tafahhum akan tertarik ke interaksi berikutnya
❤ 6. TAFSIR
Jarang ada majelis ilmu yg bahas ini. Butuh konsentrasi lbh. Padahal luar biasa. Siapa yg bljr tafsir akan dpt fadilah tersendiri.
Kata Rasulullah : wahai sahabat, maukah kalian datang ke lembah burhan dan aqiq (tempat yg biasa dipakai untuk menggembala unta) untuk dapat unta gratis seharga sapi limusin yg nilainya ratusan juta ? Datanglah ke majelis tafsir. 1 ayat yg kamu kaji dpt pahala seperti 1 sapi limusin. 2 ayat 2 sapi limusin.
Ga paham bahasa suami aja ga enak. Apalagi g paham bahasa allah. Masak tenang2 aja ga mau belajar ?
❤7. TADABBUR
Akan terpahami pesan2 dibalik ayat ini. Misal al fiil kita hafal. Tapi apa pesannya ? ayat 1 pesannya siapapun yg menghancurkan islam dan kaum muslimin akan ditindak sendiri oleh Allah. Ayat 2. Pasti gagal usaha mereka.
Gajah terbesar punya abrahah yg paling kuat namanya mahmud. saat sampai lembah muhaisyir , dia langsung mogok. Menolak keras kalau diajak menghancurkan kabah dan melawan Allah. Didorong dan dipukul ttp ga mau.
Jaga diri jgn sampai berpihak apalagi msk barisan yg memusuhi Islam. Meskipun tuannya baik selama ini kasih makan. Mending disiksa daripada berpihak dan masuk barisan mereka.
Al fiil menggambarkan musuh islam atas nama negara. Beda dengan ayat al lahab yg menggambarkan musuh islam dalam konteks keluarga.
❤8. TAZKIYAH
Membersihkan jiwa kita. Baca al insan di quran mesti artinya negatif. Klo sdh tazkiyah, bisa diperbaiki.
Misal “al insan dhoifaaa /lemah”, maka pasca tazkiyah ada semangat lebih. misal rugi klo ga ngafal quran. Tetap semangat meski ga apal2.