Kementerian Energi dan Sumber Daya Alam Israel membenarkan adanya perjanjian kerjasama impor gas alam ke Jordan untuk memenuhi pasokan listrik dalam negera tersebut.
Dalam keterangan Menteri Energi dan Sumber Daya Alam hari Rabu (10/09) kemarin menyatakan “biaya pembuatan jalur pipa gas dari Israel ke Jordan sebesar 250 juta shekel (70 juta dolar) akan ditanggung oleh Jordan sesuai dengan kesepakatan yang telah ditandatangani.”
Sebelumnya Menteri Energi Yordania, Mohamed Hamed, telah menandatangani perjanjian “memorandum of intent” dengan perusahaan Noble Energy dari Amerika pada pekan lalu, yang akan menyediakan pasokan gas alam ke Jordan pada tahun 2017 dalam kurun waktu 15 tahun ke depan.
Perlu diketahui bahwa Noble Energy adalah sebuah perusahaan yang mengelola bidang Lothian (Leviathan) Israel.
Sebanyak 40 anggota DPR Jordan pada hari Rabu kemarin telah meminta pemerintah untuk segera membatalkan perjanjian tersebut, dan meminta segera mencari energi alternatif untuk memenuhi kekurangan pasokan listrik dalam negeri. (Rassd/Ram)