Eramuslim.com – Banyak kisah mualaf yang penuh perjuangan sampai akhirnya memutuskan untuk memeluk agama Islam. Bahkan ketika agama islam menjadi minoritas di suatu negara.
Mereka akhirnya mendapatan hidayah Allah Azza wa Jalla, dari hal-hal yang tidak pernah kita duga.
Salah satunya adalah kisah Marwag Nguyen, yang merupakan seorang wanita muda yang berasal dari Vietnam. Memang bukan hal yang mudah, sampai akhirnya ia memutuskan menjadi seorang muslimah apalagi dibesarkan di lingkungan yang mayoritas non muslim.
Bercerita di kanal Youtube-nya, Marwah Nguyen, menceritakan latar belakang keluarganya yang hidup menyembah berhala. Sejak kecil ia selalu bertanya-tanya di dalam hatinya saat mengikuti orang tuanya menyembah patung, dan percaya jika ada sosok yang lebih tinggi dibandingkan mereka.
Bahkan ketika dia sekolah dasar, ayahnya sering mabuk-mabukan, yang membuatnya berdoa kepada Tuhannya. Namun bukannya disambut gembira keluarga, ia justru menjadi olok-olokan karena mabuk bukan keputusan Tuhan tetapi itu merupakan keputusan ayahnya.
“Hey,ayahmu minum atau tidak, itu pilihannya! Tuhan tidak akan melakukan apapun kepadanya,” kata Marwah menirukan kata-kata keluarganya.
Tapi sejak kecil ia yakin, jika Tuhan yang bisa melakukan segalanya termasuk membuat ayahnya berhenti untuk minum minuman keras.
Beranjak dewasa saat dirinya di sekolah menengah atas, kakeknya meninggal dunia. Di situ ia yakin jika ada kehidupan setelah kematian. Namun ia masih belum yakin kehidupan seperti apa yang akan dihadapi oleh orang-orang yang telah meninggal dunia.