Pihak kepolisian Afghanistan berhasil mengamankan gadis berusia sepuluh tahun di sebuah pos pemeriksaan polisi di selatan negara itu, gadis itu ditangkap sebelum dapat meledakkan rompi peledak yang dikenakan dalam sebuah aksi bom bunuh diri.
Kementerian Dalam Negeri mengatakan dalam sebuah pernyataan resminya “ seorang gadis Afghan ditangkap pada hari Minggu (06/01) di provinsi Helmand Khancen , Afghanistan selatan.”
Seorang pejabat polisi setempat mengatakan bahwa “saudara gadis tersebut memaksanya untuk melakukan aksi nekad tersebut.”
Pejabat tersebut menambahkan “gadis tersebut berada dalam kondisi takut dan bingung pada saat ditangkap, kini ia telah dipindahkan ke kota Lashkar Gah untuk mendapat perlindungan keamanan.”
Pemerintah Afghanistan menuduh kelompok jaringan Taliban menggunakan anak-anak sebagai pelaku bom bunuh diri di masa lalu. Pada tahun 2013, Presiden Hamid Karzai mengampuni sejumlah anak-anak yang telah mencoba untuk melakukan serangan bom bunuh diri akibat adanya paksaan terhadap mereka. (Akhbarak/RAM)