Kepala Staf Angkatan darat Israel, Benny Ganz, menyebut para pejuang Hamas sebagai “pemberani” dalam agresi militer ke Jalur Gaza pada 7 Juli lalu.
Dalam sambutannya sebelum libur tahun baru Yahudi di markas Departemen Pertahanan Israel di kota Tel Aviv, Benny Ganz, mengatakan “pejuang Hamas adalah orang-orang yang terlatih, dan anda harus mengatakan kebenaran bahwa kita sudah berperang dengan orang-orang yang berani,” seperti dilansir surat kabar The Times of Israel.
“Mereka merangkak di bawah tank-tank Israel untuk meletakan bahan peledak, ini adalah tindakan orang-orang yang berani,” tambah Ganz seperti dikutip kantor berita Anatolia.
Menurutnya militer Israel akan mengambil pelajaran penting dari perang di Gaza, dan mempersiapkan dengan lebih matang di masa depan.
Sebanyak 2.159 warga Palestina tewas dan lebih dari 11 ribu orang terluka dalam 51 hari agresi militer Israel ke Jalur Gaza. (Rassd/Ram)