Jelang Gencatan Senjata, Saudi Kerahkan Ribuan Pasukan Darat ke Perbatasan Yaman

pasukanXsaudiEramuslim.com – Operasi darat terbatas terhadap pemberontak Syiah Houthi di Yaman nampaknya tinggal menunggu waktu, setelah surat kabar Arab Saudi melaporkan pergerakan besar pasukan darat Kerajaan ke wilayah perbatasan Yaman.

Seperti dilansir surat kabar Sharq Saudi dalam pemberitaanya hari Senin (11/05) kemarin menyatakan bahwa sejak sepekan lalu pihak Kerajaan telah memindahkan pasukan darat mereka beserta persenjataan berat ke wilayah perbatasan Saudi-Yaman di selatan.

Menurut pemantauan Sharq hingga menjelang pelaksanaan gencatan senjata pada hari Selasa (12) esok, sejumlah pasukan elit dengan persenjataan lengkap, National Guard, kendaraan lapis baja, dan regu pasukan terjun payung Saudi telah berada di wilayah perbatasan Saudi-Yaman.

Sejumlah pengamat militer memprediksi kota Saada di wilayah utara Yaman akan menjadi target operasi militer terbatas Arab Saudi setelah gencatan senjata kemanusiaan selama 5 hari berakhir.

Tercatat sejumlah mortir dan roket masih dilesakan pemberontak Syiah Houthi ke wilayah Najran di sebelah selatan Saudi hingga Senin sore waktu setempat.

Perlu di ingat bahwa pada pekan kemarin pemerintah Senegal mengumumkan bergabung dalam koalisi regional Arab, dengan mengirimkan sekitar 2.100 pasukan daratnya ke Arab Saudi.

Pemerintah Senegal beralasan bahwa pengiriman pasukan tersebut adalah untuk menjaga dan melindungi tempat suci umat Islam dari ancaman serangan pemberontak Syiah Houthi Yaman. Rassd/Ram)