Pemerintah Inggris berjanji akan mengucurkan bantuan dana sebesar 100 juta Poundsterling Inggris, untuk kebutuhan kemanusiaan bagi para pengungsi Suriah.
Wakil Perdana Menteri Inggris, Nick Clegg ,dalam acara Majelis Umum PBB di New York manyatakan “jumlah ini akan dialokasikan untuk air minum , makanan dan tempat tinggal bagi sekitar 4 juta orang pengungsi yang terlantar akibat konflik di Suriah.”
Nick menambahkan ”jutaan warga Suriah tidak berdosa telah menjadi korban akibat perang saudara yang berkepanjangan di Suriah. Kami mendorong negara-negara lain di Majelis Umum PBB untuk lebih aktif memberikan bantuan kepada para pengungsi Suriah.”
Inggris sedikitnya telah mengeluarkan bantuan sekitar 500 juta Poundsterling bagi pengungsi Suriah, ini merupakan jumlah terbesar yang disumbangkan oleh Inggris dalam satu krisis kemanusiaan.
Ajakan Wakil Perdana Menteri Inggris disambut baik oleh Chief Executive Oxfam, Mark Goldring, untuk mendorong lebih banyak lagi bantuan negara-negara PBB menyediakan makanan, air dan obat-obatan bagi pengungsi Suriah.
Oxfam merupakan organisasi nirlaba dari Inggris yang berfokus pada pembangunan penanggulangan bencana dan advokasi, yang bekerjasama dengan mitra lainnya di seluruh dunia.
Organisasi ini berdedikasi untuk memerangi kemiskinan dan ketidakadilan di seluruh dunia, yang anggotanya terdiri dari 15 organisasi dari 98 negara di dunia. Oxfam Didirikan pada tahun 1942 di Oxford, Inggris. (bbcarabic/Zhd)