Kuliah dan Asrama Gratis dari Hidayatullah

Setelah membangun 2 sekolah tinggi Islam yakni Sekolah Tinggi Agama Islam (STAIL) Luqmanul Hakim di Surabaya dan Sekolah Tinggi Ilmu Syariah (STIS) di Balikpapan, kini Hidayatullah kembali membangun sekolah tinggi ekonomi gratis pertama di Indonesia yang diperuntukkan untuk calon-calon dai yang akan disebar di seluruh Indonesia.

Selasa kemarin (11/8) pukul 09.30 WIB bertempat di lokasi pembangunan gedung STIE Hidayatullah Jalan Raya Kalimulya RT.01/01, Kelurahan Kalimulya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, diadakan peletakan batu pertama pembangunan gedung STIE tersebut. Insya Allah, acara ini akan dihadiri oleh Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Menpora) Adhyaksa Dault dan Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf.

Melalui SK Mendiknas No.06/D/2009, STIE Hidayatullah resmi mendapat pengakuan dari pemerintah. Yang membedakan antara STIE Hidayatullah dengan sekolah tinggi ekonomi Islamnya adalah biayanya yang gratis, kurikulumnya yang memadukan ilmu-ilmu agama dan ekonomi, dan ikatan dinas para alumninya yang selama batas waktu yang tidak ditentukan.

Seluruh mahasiswa tidak dipungut biaya sepeser pun untuk kuliah di tempat ini bahkan diasramakan. Pada semester pertama dan kedua, mereka wajib tinggal di asrama selanjutnya mereka diwajibkan berinteraksi dengan masyarakat sekitar sebagai modal terjun ke medan dakwah. Mereka hanya dibebani kewajiban untuk berdinas sebagai dai di seluruh wilayah Indonesia.

Baitul Maal Hidayatullah (BMH) bertindak sebagai penyandang dana untuk STIE Hidayatullah. Menurut direktur eksekutif BMH, M. Isnaini, untuk gedungnya saja membutuhkan dana sekitar Rp 4 milyar. Seluruh pendanaan berasal dari donasi para dermawan Islam yang peduli terhadap dakwah di kalangan masyarakat pedesaan.

Diharapkan para dai mampu membangun kemandirian ekonomi dalam melaksanakan tugas dakwahnya di tengah-tengah masyarakat pedesaan. Masyarakat desa membutuhkan dai yang mampu mengajarkan kepada mereka kemampuan untuk berdikari. (Hanvitra)

Contact Person:

  • Abdul Aziz (085246316048) Ketua Panitia Pelantikan Batu Pertama STIE Hidayatullah
  • Rama Wijaya (081218767677) Manajer Divisi Pemberdayaan BMH Jakarta