Akhir pekan lalu tepatnya pada hari Jum’at, 12 Ramadhan 1432 H atau 12 Juli 2011, pengurus KISPA (Komite indonesia untuk Solidaritas Palestina) mendistribusikan Al-Qur’an Masjid Al-Aqsha kepada beberapa anak yatim murid SD (Sekolah Dasar) Negeri 07 Pagi Cipinang Muara, Jakarta Timur.
Pembagian Al-Quran Masjid Al-Aqsha adalah bagian dari rangkaian acara “Berbuka Puasa dan Berbagi bersama Anak Yatim”, bertempat di Mushola SD Negeri 07 Pagi Cipinang Muara, Jakarta Timur.
Anak-anak penerima wakaf Al-Qur’an terdiri dari siawa kelas 2 sampai kelas 6 dan salah satu syaratnya adalah yang sudah bisa membaca Al-Qur’an. Terbesit rasa senang dan kegembiraan di wajah anak-anak tersebut pada saat menerima Al-Qur’an Masjid Al-Aqsha.
Kepada anak-anak penerima Al-Qur’an Masjid Al-Aqsha, pengurus KISPA menjelaskan bahwa Al-Qur’an yang sudah terima, merupakan wakaf dari kaum muslimin yang diberikan gratis agar senantiasa untuk dibaca setiap saat. (aa/fn)