Organisasi hak asasi manusia internasional Human Rights Watch menutut Dewan Keamanan PBB untuk menyetujui resolusi merujuk situasi di Suriah ke Mahkamah Pidana Internasional dalam sebuah pernyataan resmi hari Kamis (15/05).
Dalam steatmen resminya HRW hari Kamis kemarin menyatakan bahwa lebih dari 100 organisasi masyarakat sipil dari seluruh dunia menuntut dalam sebuah pernyataan bersama yang ditandatangani oleh anggota Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa, untuk menyepakati rancangan resolusi mengajukan situasi di Suriah ke Mahkamah Pidana Internasional, seperti dilansir kantor berita Anatolia Turki. (Rassd/Ram)