Tim pakar perlucutan senjata internasional yang dikirim oleh DK PBB, mengumumkan keberhasilan mereka dalam penghancuran sejumlah hulu ledak, bom dan peralatan produksi senjata kimia Suriah pada hari pertama misi mereka untuk menghancurkan seluruh persenjataan kimi milik Rezim Bashar Al Assad .
Para tim perlucutan senjata internasional mengatakan bahwa “pekerjaan tim independen dari pemerintahan Suriah yang bertindak menghancurkan senjata kimia, di bawah pengawasan langsung dari tim internasional PBB.”
Tim yang dikirim DK PBB terdiri dari Organisasi untuk Pelarangan Senjata Kimia di Den Haag, serta sejumlah anggota PBB yang membantu dalam pekerjaan mereka. Sebelumnya mereka telah tiba di Suriah pada hari selasa lalu.
Presiden Suriah Bashar al – Assad telah setuju untuk menghapus senjata kimia yang dimiliki oleh pemerintahannya, setelah sejumlah negara global bersiap melakukan intervensi militer ke Suriah pada bulan September lalu.
Sebelumnya pada tanggal 21 Agustus lalu, tentara rezim Bashar Al Assad melakukan serangan senjata kimia di wilayah Ghouta Damaskus, yang menewaskan lebih dari 1.400 orang termasuk ratusan anak-anak.
Rencananya tim perlucutan senjata internasional akan terus menjalankan tugas mereka, sampai setidaknya pada pertengahan tahun 2014 mendatang. (bbcarabic/Zhd)