Rusia akhirnya memberlakukan larangan masuk impor makanan yang berasal dari negara-negara Eropa dan Amerika Serikat menanggapi sanksi ekonomi yang dilakukan Barat atas krisis yang kini terjadi di Ukraina.
Larangan tersebut dinyatkan langsung oleh Perdana Menteri Dmitry Medvedev dalam pengumuman resmi pada Kamis (07/08) malam.
Perdana Menteri Dmitry Medvedev menyatakan bahwa larangan tersebut mencakup daging sapi, daging babi, unggas, ikan, keju, susu, sayuran, dan buah impor dari Amerika Serikat dan Uni Eropa, serta Australia, Kanada dan Norwegia.
Langkah ini dilakukan Rusia sebagai bentuk balasan atas sanksi yang dikenakan Amerika dan sejumlah negara Eropa terkait krisis di Ukraina. (Shorouk/Ram)