Gubernur New York Nyatakan Keadaan Gawat Darurat Akibat Badai Salju Melanda AS

Senate Chairman Of Transportation Committee Calls For Investigation Into George Washington Bridge Lane ClosuresGubernur wilayah New York dan New Jersey menyatakan keadaan darurat di dua negara bagian AS, dan mendesak warganya  untuk tetap tinggal di rumah mereka sampai badai yang melanda wilayah timur laut Amerika Serikat mereda.

Ribuan penerbangan di kedua wilayah Negara bagian AS tersebut dibatalkan akibat badai yang turun sejak Kamis (02/01) dan menyebabkan hujan salju lebat.

Badai salju juga mengakibatkan penurunan suhu udara secara tajam dan membawa angin kencang dari lembah yang lebih rendah Mississippi ke pantai Atlantik.

Gubernur New York , Andrew Cuomo mengatakan ” badai musim dingin kali ini membawa salju dan angin kencang ke banyak daerah di negara bagian, saya mendesak semua warga New York untuk berhati-hati dan menghindari perjalanan dan tetap tinggal di rumah mereka sampai badai mereda.”

Andrew Cuomo juga memerintahkan untuk menutup kantor-kantor pemerintah pada hari Jumat kecuali layanan penting bagi masyarakat.

Di kota Boston ketebalan salju mencapai lebih dari 36 cm sampai dengan Jumat pagi, dan menyebabkan pejabat Bandara Internasional Logan di Boston menghentikan kegiatan di bandara sampai badai selesai berlangsung atau adanya pendaratan darurat.

Sebuah situs pemantau lalu linta udara AS di internet menyatakan bahwa badai menyebabkan pembatalan sekitar 1.807 penerbangan dan menunda sekitar 4536 perjalanan lain terutama di bandara Chicago O’Hare International dan Liberty International di New York. (skynewsarabia/RAM)